Kemenag Anambas (Humas)- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Anambas bersama Kasubbag TU dan Kasi Bimas Islam mengikuti rapat persiapan pelaksanaan ibadah Idul Adha 1442 H secara virtual bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas.
Rapat ini dilaksanakan pada hari Selasa, 13 Juli 2021 yang dipimpin langsung oleh Bapak Sahtiar, SH., MM (Sekretaris Daerah). Kegiatan ini dihadiri sebanyak 10 partisipan yang meliputi Asisten Pemerintahan dan Kesra, Kemenag Anambas,Kepala Badan Penelitian Pengembangan dan Perencanaan Daerah, Kepala Badan Keuangan Daerah, Kepala Satpol PP, Kepala BPBD dan Kepala Dinas Kesehatan. Didalam rapat ini membahas terkait tehnis penyelenggaraan shalat Idhul Adha dan pemotongan hewan qurban, maka dari pada itu mengingat kondisi pandemi corona yang masih saja meningkat terutama di daerah Kabupaten Kepulauan Anambas, untuk ini Pemerintah Daerah melakukan rapat tehnis bersama Forkominda dalam menyelesaikan permasalahan ini. Dr. H. Erizal, MH (Kakankemenag Anambas) menyarankan agar pelaksanaan ibadah Idhul Adha pada tahun ini harus lebih ketat dalam menjalan protokol kesehatan, bahkan setiap masjid juga harus menyediakan masker dan pengukur suhu bagi jamaah yang mau melaksanakan shalat. Sedangkan dalam pelasanaan pemotongan hewan qurban beliau menyarankan untuk para pemotong hewan qurban harus sudah divaksin dan dalam pendistribusian daging qurban dengan dilakukan pengantaran secara langsung kesetiap rumah-rumah, hal ini bertujuan mengurangi terjadinya kerumunan pada saat pembagian daging qurban.